Senin, 30 April 2012

Luffy 2 Tahun Kemudian

Penampilan
Setelah berlatih 2 tahun bersama Rayleigh, penampilan Luffy berubah menjadi lebih jantan. Di dadanya kini terlihat bekas luka besar menyilang. Di SBS dijelaskan kalau bekas luka ini diakibatkan oleh serangan Admiral Akainu pada perang di Marineford. Luka yang sempat dirawat oleh Trafalgar Law dari Bajak Laut Hearts itu sembuh tetapi meninggalkan bekas yang cukup besar. Pakaian yang dikenakannya tetap merah, hanya saja bukan lagi rompi tapi kemeja dengan lengan bergelombang dan seluruh kancingnya tidak dikenakan. Celananya tetap, hanya ada tambahan semacam selendang berwarna kuning yang melingkar di pinggangnya.

Kepribadian
Pengalaman pahit bahwa dia tidak bisa melindungi teman-teman dan saudara angkatnya (Ace) yang diterima Luffy sebelum berlatih selama 2 tahun bersama Rayleigh membuat Kepribadian Luffy menjadi lebih dewasa dan membuatnya berjuang lebih keras untuk bisa melindungi siapapun yang perlu dilindungi. Kepribadian ini sangat ditampakkan pada cerita di Pulau Fishman saat berusaha keras menghancurkan Kapal Noah untuk melindungi Pulau Fishman.

Kemampuan
Kemampuan Luffy setelah 2 tahun berlatih dengan Rayleigh yang paling “terasa” adalah ketika mengeluarkan Gear . Ketika mengeluarkan Gear Second, Luffy tidak perlu membungkukkan badan, dan setelah mengeluarkan Gear Third, tubuh Luffy tidak mengecil.
-Kenbunshoku Haki (Haki Tipe Observasi) : Setelah berlatih 2 tahun, Luffy pertama kali menunjukkan kemampuannya pada Haki tipe ini ketika menghindari peluru yang ditembakkan oleh Luffy palsu.

-Busoshoku Haki (Haki Tipe Senjata) : Setelah berlatih 2 tahun, Luffy pertama kali menunjukkan kemampuan pada Haki tipe ini ketika menaklukkan Pacifista di Sabaody sebelum berangkat ke Pulau Fishman dan menggabungkan Haki ini dengan kemampuan Buah Iblisnya (Gomu Gomu) ketika menghajar Kraken sebelum masuk ke Pulau Manusia Ikan.

-Haoshoku Haki (Haki Tipe Sang Penakluk) : Haki level tinggi yang hanya dimiliki satu dari sejuta orang. Setelah berlatih 2 tahun, pertama kali digunakan saat membuat pingsan kelompok Topi Jerami palsu di Sabaody sebelum berangkat ke Pulau Fishman.

Jurus Normal :

-Gomu Gomu no Snake Shot (Lemparan Ular Karet) : Luffy mengulurkan tangannya dan meliuk seperti ular, kemudian mencengkeramkan jemarinya sekuat mungkin. Digunakan pertama kali saat melawan Hody di Pulau Fishman.

-Gomu Gomu no Jet Hammer (Palu Jet Karet) : Luffy menjulurkan kakinya untuk menangkap lawan, kemudian membanting lawan dengan ayunan kakinya itu ke permukaan tanah. Digunakan pertama kali saat melawan Van Der Decken IX di Pulau Fishman.

Jurus gabungan yang diperkirakan gabungan Gomu Gomu dengan Haki (berdasarkan kekuatan jurus)

-Atama Busou: Gomu Gomu no Kane (Mempersenjatai Kepala : Lonceng Karet) : Luffy menggunakan Haki Tipe Senjata untuk memperkuat kepalanya, kemudian membenturkan kepalanya ke sasaran. Jurus ini merupakan pengembangan dari jurus Gomu Gomu no Kane (Lonceng Karet) dan digunakan pertama kali saat melawan Hody di Pulau Fishman, meskipun pada akhirnya mengenai perisai besi yang digunakan untuk melindungi Hody oleh anak buahnya.

-Atama Busou: Gomu Gomu no Reddo Hōku (Rajawali Merah Karet / Pistol Api Karet) : Luffy menyerang lawan dengan Jurus Gomu Gomu no Bullet (Peluru Karet) yang diperkuat dengan Haki Tipe Senjata.Jurus ini merupakan penghormatan pada Portgas D. Ace karena jurus Ace yang bernama Hiken memiliki artiTinju Api dan juga bisa dibaca sebagai Pistol Api. Digunakan pertama kali saat melawan Hody di Pulau Fishman.

-Atama Busou: Gomu Gomu No Elephant Gun (Pistol Gajah Karet) : Luffy menggunakan Gear Third, kemudian menggembungkan tangannya menjadi besar, kemudian ditambahkan dengan Haki Tipe Senjata yang membuat warna tangannya menjadi hitam. Jurus ini merupakan pengembangan dari jurus Gigant Pistol (Pistol Raksasa). Digunakan pertama kali saat melawan Kraken ketika menuju Pulau Fishman.

-Atama Busou: Gomu Gomu no Elephant Gatling (Senapan Mesin Gajah Karet) : Hampir sama dengan Gomu Gomu no Elephant Gun, hanya saja jurus ini didasari oleh Gomu Gomu Gatling Gun (Senapan Mesin Karet) yang merupakan pukulan bertubi-tubi ke arah sasaran. Digunakan pertama kali saat Luffy berusaha menghancurkan Kapal Noah yang akan jatuh ke Pulau Fishman.

Minggu, 29 April 2012

Ulasan tentang GOROSEI

-,,Kemunculan Pertama ada di VOL 25 di perkenalkan dengan status "PEMEGANG KEKUASAAN TERTINGGI DUNIA"
Gorosei adalah sebutan atau julukan untuk 5 Karakter yg terdiri dari 5 kakek-kakek

KEKUASAAN GOROSEI,,

--Saat Kejadian Tom’s Workes, Tahun 1514 ,, Pihak CP5 membuat sekenario kejadian seakan-akan membuat Toms Workes menyerang Kapal Pengadilan pemerintahan,, Memang yang menyerang dan membuat sekenario ini adalah Ketua dari CP5 Spandam,dan tujuan sekenario ini adalah untuk mengambial Blueprint Senjata Kuno “PLUTON”,,
tapi spandam juga meminta izin untuk melakukan Rencana ini ke apda Pihak Gorosei,,

 

“Gorosei memberikan Hak dan Kewajiban untuk merebut sesuatu yang dianggap penting bagi pemerintahan Dunia, dengan Cara Mengorbankan Manusia sekali pun”

--Saat thn 1502 PENGHANCURAN pulau OHARA, “MEREKA” lah yg “MEMERINTAHKAN” Organisasi CP9 (Organisasi di bawah bimbingan PEMERINTAHAN DUNIA) Untuk “MENGHANCURKAN” Ohara yg di TUDUH meneliti “PONEGHLYP” dgn TUJUAN untuk membangkitkan senjata Kuno,,

Padahal tujuan PARA SARJANA OHARA melakukan PENELITIAN tentang Poneghlyp adalah ingin mengetahui tentang sejarah “ABAD KEKOSONGAN” bukan untuk mencari “SENJATA”

Dengan hancurnya pulau OHARA beserta semua data sejarah beserta pohon pengetahun yang telah berdiri selama 500 thn,,

SEJAK TAHUN 1502 SETELAH INSIDEN “BUSTER CALL” PULAU OHARA LENYAP dari “PETA”,,

Setelah kejadian itu PEMERINTAHAN DUNIA membuat Berita Palsu pada Dunia dengan tuduhan bahwa 6 kapal angkatan laut di tenggelamkan oleh anak berusia 8 tahun,,
Sejak saat itu pun Nico robin di kenal dengan sebutan Iblis Ohara yang berniat menghancurkan Dunia,,

Walau perintah Buster Call sendiri adalah Izin langsung dari ADMIRAL tapi , sepertinya untuk masalah Poneghlyp ini GOROSEI tidak bisa tinggal diam,, karena menurut GOROSEI “Ohara sudah Tahu terlalu Banyak”

“GOROSEI BISA MEMBERIKAN PERINTAH UNTUK MENGHANCURKAN 1 PULAU dan MEMANIPULASI atau MEMUTAR BALIKAN FAKTA yg ADA”

--Saat PEMBOBOLAN besar-besaran yg dilakuakn PARA tawanan IMPEL DOWN tahun 1522,, yang mengakibatkan 247 tawanan impel down bebas dan diantara semua tawan yg kabur ada 9 tawanan impel down “level 6” yg BEBAS ,,
Crocodile,,Jimbei,,Shiriyu,,Catarina Devon,,Sanjuan Wolf,,Vasco Shot,,Avalo Pizarro,,(unknow),,(unknow)

“Tawanan level 6” adalah para tawanan yg tingkat Kriminalitas’a TINGGI bahkan saking berbahaya’a Pemerintahan menghapus keberadaan mereka dari DUNIA,,

ADMIRAL SENGOKU yg mendengar berita itu memerintahkan Mayor Brand Newanak untuk menyebarkan POSTER buronan untuk tawanan tersebut, tapi semua itu di TOLAK di karenakan Pemerintahan Dunia memerintahkan untuk Merahasiakan kejadian Tersebut,,

Karena PEMERINTAHAN DUNIA juga tidak ingin menanggung RASA MALU akibat PEMBOBOLAN PENJARA IMPEL DOWN,,

Kekuasaan tertinggu Pemerintahan Dunia di Pegang oleh GOROSEI,,jadi secara tidk langsung GOROSEI lah yang membuat atau memberi izin untuk tidak membeberkan Berita itu ke dunia Luar,,

“GOROSEI bisa menentukan atau meberi izin untuk tidakan apa yang akan diambil PEMERINTAHAN DUNIA walau pun itu bertentangan dengan “FLEET ADMIRAL SENGOKU sang KOMANDAN PERANG”
  
Dari 3 insiden atau kejadian di atas bisa di lihat bahwa Kekuasaan GOROSEI sangatlah MUTLAK,,

“GOROSEI bisa memberikan Hak dan Kewajiban untuk merebut sesuatu yang dianggap penting bagi pemerintahan Dunia, dengan Cara Mengorbankan Manusia sekali pun”

“GOROSEI bisa memberikan perintah untuk menghancurkan satu pulau dan membuat berita yang berbeda dari fakta yang sebenarnya”

“GOROSEI bisa menentukan atau meberi izin untuk tidakan apa yang akan diambil PEMERINTAHAN DUNIA walau pun itu bertentangan dengan “FLEET ADMIRAL sang KOMANDAN PERANG” 

#KEKUATAN GOROSEI
--menurut saya Gorosei mungkin juga bisa terkait dengan gambar BINTANG 5 SUDUT yang juga terdiri dari 5 UNSUR ALAM yaitu AIR(ES), TANAH, PETIR, API, ANGIN,, (gambar bintang 5 sudut Yin Yang)

apakah ODA juga memasukan KEKUATAN 5 unsur ALAM ini ke GOROSEI??
setiap orang memiliki kekuatan 5 UNSUR ALAM ??

dari 5 UNSUR ALAM tersebut yg baru di tampilkan ODA dalam BENTUK kekuatan BUAH IBLIS adalah,,
Mera Mera no mi = API,,karakter yg menggunkan Portgas D. Ace,,

Goro Goro no mi = Petir,,karakter yg menggunakan God Enel,,

 
Hie Hie no mi = ES,,karakter yg menggunakan Aokiji / Kuzan,,
 
Untuk TANAH , n ANGIN , belum di konfirmasi ODA,,
atau masing masing dari setiap GOROSEI memiliki UNSUR yg berbeda-beda??

dan Karena Portgas D. Ace yg memiliki Kekuatan BUAH IBLIS API sudah meninggal berarti Buah Iblis itu kembali menjadi wujud Buah
(entah butuh berapa waktu untuk membuat iblis itu kembali menjadi Buah kembali, tapi menurut saya setelah Tubuh Ace lenyap dari dunia ini,,!?)

ataukah PEMERINTAHAN DUNIA telah menemukan cara untuk membuat KLONING atau TIRUAN dari buah yg asli beserta kekuatannya sehingga Ada  2 Buah iblis yang berkekuatan sama??

Untuk menciptakan senjata yang memiliki kekuatan vuah iblis saja bisa (laser Kizaru yang menjadi kekuatan Pachifista)

Kenapa tidak UNTUK membuat KLONING!?
Lalu dalam mitos ilmu peramalan di Cina , yaitu AHLI yin yang,,
Yang bersimbol Bintang 5 sudut,,
Jika ahli yin yang itu bisa menguasai 5 Unsur Alam tersebut ia bisa menjadi Abadi dan Membaca Masa Depan,, 

*PENDAPAT LAIN TENTANG KEKUATAN GOROSEI
Apa mungkin bahwa GOROSEI tidak memiliki kekuatan??
Mungkin saja lah,,
Gorosei hanya kumpulan dari kakek Tua yang kerjaannya hanya tunjuk sana tunjuk sini, dan bisanya hanya nyuruh itu nyuruh ini sambil minum kopi dan Teh,,
(hehehe,,)

Contoh yg sangat spesifik .
Ketua CP9 dan CP5
Spandine dan Spandam mereka adalah ketua dari organisasi Pemerintahan Dunia , mereka tidak memiliki kekuatan yang hebat , bisa di bilang sangat amat lemah .

“yang membuatnya di takuti bukan lah KEKUATAN FISIK , tapi KEKUASAAN atau JABATAN”

Tapi apa yang membuat mereka di Takuti jika mereka tidak memiliki kekuatan?? 

#UMUR PANJANG ??

sepertinya GOROSEI TIDAK pernah terlihat menjadi tambah tua dari 20 thn yg lalu “SAAT ISIDEN OHARA,,

apakah mungkin mereka juga memiliki kemampuan “AWET TUA” (wkwkkwkw joke) maksudnya “ABADI”,,

Abadi di teori ini maksudnya Tidak bisa mati jika berhubungn dengan umur!?
Jadi mereka tetap akan mati jika di bunuh, tapi tidak akan mati yang di karenanakn oleh Usia,, 

Kekek Botak penggemar Pedang di GOROSEI !!
dari 5 GOROSEI hanya ada satu yg berseragam BEDA,,
kakek-kakek berkepala BOTAK yang selalu memegang PEDANG dan BERBAJU PUTIH,,
dari semua Gorosei hanya sang Kakek ini lah yang berpenampilan Berbeda,,ckckc,,
dan setiap muncul selalu membawa pedang,,
ada yang aneh dari pedangnya,,?
di antara 3 pedang Zoro , Zoro memiliki Pedang yang bernama Sandai Kitetsu,, dan Menurut Ippon Matsu Sandai kitetsu adalah Pedang terkutuk,, dan sandai kitetsu ini adalh pedang Kitetsu Generasi Ke Tiga,,

Shodia Kitetsu : Pedang Penghancur Iblis Generasi Pertama,,
Termaksud 12 Saijouoo Wazamono
12 pedang tertajam,,

Nidai Kitetsu : Pedang Penghancur Iblis Generasi ke-dua,,
Termaksud Golongan 21 oowazamono
21 pedang terkenal,,

Sandai Kitetsu : Pedang Penghancur Iblis Generasi ke-tiga,,
Termaksud Golongan 50 Ryou Wazamono ,,
50 pedang Terbaik,,

Ada yang sama dari Sandai Kitetsu milik Zoro dengan Pedang yang di Pegang Oleh Kakek-kakek itu,, dari Gagang,, Ring pedang,, sampai Mata pedang itu sendiri
 
Apakah Pedang yang dimiliki oleh Kakek tersebut juga termakasud dari Pedang Kitetsu!,!?
Kalu menurut saya Ada kemungkinan iya,,

STATUS BANGSAWAN ??
kemungkinan MEREKA adalah kaum TENRYUBITO juga, kaum keturunan langsung dari para 20 kerajaan yang bersatu thn 722, langsung dari orang-orang yang telah menciptakan dunia ini dengan sebutan “Pemerintahan Dunia”

atau mereka adalah yang membuat 20 kerajaan Bersatu saat ,saat 700thn yg lalu , (JIKA TEORI mereka itu ADALAH ABADI) , berarti umur mereka sudah 700thn++

It's Just Share And IMO...
#deMon 

Roronoa Zorro

Roronoa Zoro adalah anggota kru Bajak Laut Topi Jerami, pertama kali muncul di manga One Piece di cerita ke 3, dialah anggota pertama yang direkrut oleh Luffy. Dalam kru Bajak Laut Topi Jerami, Zoro berperan sebagai petarung utama dan kadang kadang bisa disebut sebagai Wakil Kapten kelompok ini.
Keahlian
Zoro adalah pendekar pedang yang berbakat, dapat menggunakan satu, dua, atau tiga pedang dengan cekatan. Karena dia tidak punya "tangan ketiga", Zoro menggunakan mulut untuk membawa pedang ketiganya. Membuatnya menciptakan seni berpedangnya sendiri, santoryuu (seni tiga pedang). Zoro punya kekuatan dan kecepatan yang luar biasa, terlihat seperti di cerita dia dapat membelah gerbong kereta api, mengangkat bongkahan batu besar dan meletakkan di kedua tangannya atau mengangkat tubuh Dalton. Zoro juga punya stamina yang sangat abnormal, dalam setiap pertempuran, Zoro kehilangan terlalu banyak darah dan masih sanggup bertempur dalam waktu yang lama. Mungkin ini disebabkan oleh kutukan pedang Zoro Sandai Kitetsu.

Belajar Kepada Mihawk

Pulau Kuragaina merupakan reruntuhan kaerajaan Shikkeru. Dahulu di kerajaan ini terjadi perang saudara yang sangat menakutkan. Di pulau ini juga terdapat sejenis babon yang mampu meniru perilaku manusia. Babon ini mampu meniru perilaku penduduk Shikkeru yang pandai memainkan pedang, akibatnya babon ini pun menjadi ahli pedang. Zoro pun diserang kawanan babon ini. Selain itu pulau ini juga merupakan kediaman pribadi Mihawk, Mihawk kemudian memberi perahu pada Zoro untukberlayar kembali ke Pulau Shabaody tapi perahu itu dirusak oleh para babon. Zoro yang terluka parah kemudian meminta Mihawk untuk mengajarinya bermain pedang karena mengira kekutannya belum sebanding dengan Mihawk walaupun berhasil mengalahkan para Babon. Mihawk yang kemudian mengajari Zoro bermain pedang yang lebih baik. 2 tahun kemudian zoro kembali ke Shabaudy Archipelago. di sana Zoro memperlihatkan kekuatannya selama latihan dengan Mihawk dengan membelah sebuah kapal galeon dengan sekali tebasan.

Jurus

Ilmu berpedang Kyuutouryuu adalah teknik ilusi sembilan pedang

Ashura Ichibugin (kabut perak): Zoro berubah menjadi seperti Dewa Ashura (memiliki 3 tangan) dan seakan-akan mengendalikan sembilan pedang (tiga ditangan kanan, tiga ditangan kiri dan tiga dimulut). Memiliki daya rusak yang dahsyat. Digunakan pertama kali saat melawan Kaku CP9.
Kiki-Kyutoryu-Asura: ilmu yang digunakan untuk perubahan tahap dari santoryu menjadi Kyuutouryuu
Asura Makyuusen: zoro menebas lawan dengan kesembilan pedang dengan berputar sehingga membentuk seperti lingkaran.

Ilmu berpedang Santoryuu adalah ilmu berpedang menggunakan tiga pedang, ciri khas Zoro

Oni Giri (pembasmi iblis): Zoro menyilangkan dua pedang di depan dadanya dan bergerak maju dengan cepat, pedang yang dimulut yang akan memberi kerusakan besar. Oni Giri jika dibaca bersamaan menjadi onigiri yaitu nasi kepal ciri khas Jepang. Digunakan pertama kali melawan Cabaji.
Tora Gari (pemburu harimau): Zoro memegang pedangnya sejajar dengan mulut dan mengayunkannya kebawah. Digunakan pertama kali ketika melawan kucing bersaudara, Buchi dan Sham.
Ichi gorilla - nii gorilla - santoryuu: zoro menarik napas dalam-dalam dan kemudian kedua lengannya membesar. kemudian berbalik dengan menekuk kedua tangannya seperti seekor gorilla sedang mengamuk untuk mengambil ancang-ancang menyerang lawan yang ada dibelakangnya. serangan ini digunakan saat melawan kaku, yang kemudian diakui kaku sebagai "powerfull attack)
Santoryuuu - hyou - kin - dama : zoro membungkuk dan terlihat muncul bayangan seperti leopard sedang mengaum, kemudian zoro terbang menuju lawan dengan berputar dan pedangnya menjadi seperti mesin pemotong. digunakan ketika melawan kaku yang bahkan tidak menyangka kalau ia bisa terkena serangan itu yang ketika itu berpikir telah menghindari serangan tersebut.
Santoryuu Ougi:San-Zen-Se-Kai (Seluk beluk rahasia tiga pedang:3000 dunia): Zoro memegang pedang dan menyatukan keduanya lalu memutarkannya dengan cepat. Zoro kemudian menyerbu musuh dengan sangat cepat dalam posisi seperti ini. Banyak yang bilang jika jurus ini adalah jurus terkuat Zoro, menilik dari kata "Ougi".Jurus ini dipakai dua kali, yang pertama sewaktu melawan Mihawk, dan yang kedua saat melawan OZ.
Tourou Nagashi (Darah Serigala): Sebuah serangan balik. Zoro memutarkan badannya untuk menghindari serangan, kemudian dua pedang yang memblokir menerjang setelah zoro maju kedepan. Jurus ini menjadi salah satu special move Zoro dalam video game. Digunakan pertama melawan Hachi.
Tatsu Maki (Putaran angin naga): Zoro berputar dengan pedangnya mengakibatkan angin keluar ke atas seperti naga. Pertama digunakan melawan Hachi. Luka yang diakibatkan tidak dalam kecuali jika korban serangan bergerak.
Yaki Oni Giri (api pembasmi iblis): Sama seperti Oni Giri, tetapi kali ini pedang Zoro terbakar, pertama kali digunakan dalam cerita Little Garden.
Ushi Bari (serudukan banteng): Zoro mengarahkan pedang ditangannya ke lawan dan membentuk seperti banteng, kemudian menusukkan pedang ke musuh berkali-kali di akhiri serangan pedang di mulut. Pertama digunakan melawan Dazz Bones atau Mr.1
Gazami Dori (capit kepiting): Semua pedang Zoro diarahkan paralel dan mengarahkan ke musuh seperti akan memenggal kepala. Digunakan ketika melawan Mr.1
Hyaku Hachi Pound Hou (Meriam 108 pound): sama seperti 36 pound hou kali ini menggunakan 3 pedang. Digunakan ketika melawan Ohm sang pendeta.
Karasuma Gari (Pemburu Gagak): Zoro melompat dan memilah-milah target dengan cepat. Digunakan ketika diserang puluhan meriam. Walaupun termasuk "pembelah besi", serangan ini bukan Iai. Digunakan saat melawan keluarga Franky.
Gyuuki Yuzume (Cakar maut sapi iblis): Zoro mengarahkan pedangnya ke musuh dan menerjang dengan kuat, digunakan ketika melawan kapten T-Bone. Serangan ini menggambarkan Sapi Iblis.
Enbima Yonezu Onigiri (Tebasan Iblis Cantik): Sama seperti oni giri, tapi saat Zoro menggunakan jurus ini, pedangnya seperti berkelok-kelok, dan menciptakan bayangan iblis di sekitarnya. Efek dari bengkoknya pedang yaitu kerusakan yang lebih besar terhadap musuh dan jangkauan serangnya lebih luas.
Yasha Garashu (cakar gagak iblis): Zoro dengan cepat menyerang target digunakan ketika untuk melawan oz serangan ini menggambarkan gagak iblis.

Ilmu berpedang Nitouryuu adalah ilmu berpedang menggunakan dua pedang.

Nigori Zake (tikaman kekuatan 2 lengan): Zoro mengencangkan otot lengannya dan dengan kekuatan luar biasa melepaskan dorongan keras. Digunakan saat melawan Kaku dari CP9.
Taka Nami (gelombang elang): ketika sedang di udara, Zoro menciptakan serangan angin lewat kedua pedangnya. Digunakan pertama kali saat melawan Hachi.
Sai Kuru (Cycle/Serbuan badak): zoro memegang dua pedangnya mengarahkan ke atas dan berputar. Hampir sama dengan Tatsu Maki. Digunakan saat melawan keluarga Franky.
Nitouryuu Iai: Rashoumon (Ilmu menghunus dua pedang: Rashoumon): Zoro menghunus pedangnya (ilmu Iai) dan membelah benda besar didepannya. Digunakan ketika membelah gerbong Puffing Tom.

Ilmu berpedang Ittouryuu adalah ilmu berpedang menggunakan satu pedang.

Ittouryuu Iai: Shishi Sonson (Ilmu menghunus satu pedang: Nyanyian Singa): Satu pedang Zoro diputarbaikkan dan Zoro dengan cepat menghunus pedangnya dan menyerang kemudian mengembalikannya. Digunakan ketika mengalahkan Dazz Bones.
36 Pound Cannon(Meriam 36 Pound): Zoro "menyerang" udara sehingga udara akan berbalik dan menyerang musuh.

Ilmu mutouryuu adalah ilmu berpedang tanpa pedang, hanya digunakan pada Davy Back Fight ketika ronde Groggy Ring dimana dia tidak boleh memakai senjata.

Tatsu Maki (putaran angin naga): sama seperti tatsu maki normal, hanya kali ini tanpa pedang, digunakan untuk melawan Big Pan.

Ilmu combo Zoro dimana Zoro menyerang bersama dengan temannya

Maki Whip Shoot (tendangan cambuk putaran angin): Zoro mengeluarkan Tatsu Maki, Luffy dengan gomu gomu no whip dan sanji dengan epaule shoot menyerang secara bersamaan dan menjatuhkan benda/monster raksasa. Digunakan ketika menghabisi kadal shandora.
Armee De L'Air: Power Shoot (angkatan udara: Power Shoot): Zoro meloncat ke kaki sanji, dan Sanji menendang ke depan dengan keras sehingga Zoro menghantam musuh dengan amat keras. Digunakan ketika mengakhiri Groggy Ring.
Gomu Gomu no 300 Pound Cannon (gomu gomu meriam 300 pound): Luffy mengeluarkan Gomu gomu no cannon dan Zoro mengeluarkan 108 pound cannon secara bersamaan untuk menghantam benda besar seperti gelombang Aqua Laguna.

Poneglyph

sumber data : onepieceindo.com

Poneglyph
secara harfiah diterjemahkan sebagai “Sejarah berupa Tulisan”, Poneglyph merupakan batu raksasa berwarna biru dan berbentuk kubus yang di salah satu permukaannya terpahat tulisan dengan huruf kuno berupa penjelasan dari sejarah. Poneglyph jumlahnya banyak dan tersebar di dunia. Poneglyph pertama yang ditunjukkan terdapat di Alubarna di makam kerajaan [Buku 22, Chapter 202] dan satu-satunya orang yang tersisa di dunia yang bisa membaca Tulisan Kuno yang terukir di Poneglyph adalah Nico Robin.



Kekuatan Poneglyph

Poneglyph tidak memiliki kekuatan secara fisik untuk melakukan sesuatu, tetapi tulisan yang terpahat pada poneglyph mempunyai kekuatan untuk mengubah dunia. Poneglyph dibuat dari batuan padat yang tak bisa dihancurkan. Tujuan dari penggunaan batuan padat tersebut adalah agar bisa tersampaikan ke masa depan meskipun jangka waktunya beberapa abad. Selain itu, batuan padat juga berfungsi sebagai pengganti dari kertas yang mudah hancur [Buku 41, Chapter 395].

Fungsi dan Tujuan Poneglyph

Masing-masing dari poneglyph menceritakan sebagian dari sejarah lama yang telah terlupakan. Dalam sejarah tersebut juga disebutkan dua senjata dengan kekuatan untuk menghancurkan dunia yaitu Pluton dan Poseidon (belum ditunjukkan dari poneglyph mana Uranus disebutkan). Dari seluruh poneglyph yang tersebar di Grand Line, terdapat dua jenis poneglyph [Buku 32, Chapter 301] yaitu:

(1) batu petunjuk, yaitu poneglyph yang memberikan petunjuk tentang informasi yang berhubungan dengan poneglyph lain dan juga tentang senjata kuno. Contohnya adalah Poneglyph di Skypiea dan Arabasta

(2) batu kebenaran, yaitu poneglyph yang menceritakan tentang potongan-potongan dari sejarah sebenarnya. Contohnya adalah poneglyph di Pulau Fishman.

Apabila sejarah yang dituliskan pada Batu Kebenaran dihubungkan, akan menceritakan kebenaran sejarah yang terjadi pada masa Abad Kekosongan. Oleh sebab itulah Pemerintah Dunia menganggap bahwa poneglyph adalah benda berbahaya dan orang yang bisa membaca poneglyph dianggap sebagai penjahat besar.

Rio Poneglyph

Robin tidak menyelesaikan kata-katanya saat akan menjelaskan tentang Rio Poneglyph, tetapi banyak muncul perkiraan bahwa Rio Poneglyph adalah kesimpulan total (inti) dari sejarah Abad Kekosongan yang oleh Pemerintah Dunia dilarang untuk dicari kebenarannya.

Hubungan dengan Pemerintah Dunia

Dalam usahanya mempelajari tentang poneglyph, para Sarjana dari seluruh dunia yang berkumpul di Ohara menyebar kembali ke seluruh penjuru dunia untuk mencari poneglyph serta mencari tahu tentang sejarah tentang abad kekosongan dan banyak diantara para sarjana yang ditangkap oleh Angkatan Laut atas perintah Pemerintah Dunia maupun yang kehilangan nyawa karenanya.
Hingga suatu saat, Cipher Pol 9 dengan bantuan Angkatan Laut datang ke Ohara untuk menghabisi semua sarjana yang ada di Ohara karena dianggap sebagai ancaman bagi Dunia dengan tuduhan melakukan kejahatan besar dengan berusaha menerjemahkan poneglyph. Dan pada akhirnya, bahkan Pulau Ohara dan perahu penyelamat-pun sampai dihancurkan dengan Buster Call untuk mewaspadai bila ada sarjana yang mencoba meloloskan diri dengan menyamar menjadi penduduk sipil. Selain itu, Ohara dihancurkan sampai tak bersisa dengan tujuan untuk dijadikan contoh hukuman bagi siapa saja yang mencoba menerjemahkan poneglyph, Pemerintah Dunia menggunakan Senjata Kuno sebagai alasan untuk melarang penerjemahan terhadap poneglyph. Tetapi sebelum Ohara dihancurkan, Prof. Clover sempat menyebutkan tentang kesimpulan dari penelitian para Sarjana tentang sejarah Abad Kekosongan pada Gorosei. Dan tepat sebelum Prof. Clover menyebutkan nama Kerajaan yang telah hancur itu, Gorosei memerintahkan Spandine agar menembak Prof. Clover [Buku 41, Chapter 395].

Poneglyph dan Kelompok Bajak Laut Sang Raja

Menurut Silvers Rayleigh, Sang Raja Bajak Laut bersama kelompoknya telah berhasil menyimpulkan inti dari sejarah yang dipaparkan oleh poneglyph. Tetapi Rayleigh menjelaskan bahwa apa yang sudah mereka simpulkan dan apa yang sudah disimpulkan oleh para sarjana Ohara adalah kesimpulan yang terburu-buru karena bila ada yang berhasil sampai di Raftel, mungkin akan mempunyai kesimpulan yang berbeda [Buku 52, Chapter 507].